Halaman

Minggu, 14 Agustus 2011

Cara Paling Cepat Memasak Belut

Cara Paling Cepat Memasak Belut Juli 30, 2011 oleh admin Tinggalkan sebuah Komentar
Majalah Wanita – Hai Ibu…memasak belut ? Suatu saat ketika kehabisan ide menu untuk santap keluarga, iseng iseng deh memasak belut, ketika mata tertuju pada belut segar di super market, ingin tau deh gimana cara memasak belut itu. Setelah browsing kesana kemari, banyak sekali resep menu makanan dengan bahan dasar belut ini. Berhubung saya belum panda memasak, maka saya pilih resep paling mudah saja.

Nah Berikut Cara Cepat Memasak Belut :
Bahan:
- 500 gr belut, dipotong-potong
- 1 sdt air jeruk nipis
- 1 sdt garam
- minyak untuk mengoreng
- 1 papan petai, isinya dibelah 2 bagian
- 1 cabe merah, dibuang biji, diiris tipis
- 1/2 sdt garam
Bumbu halus:
- 8 buah cabe merah
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
Cara Membuat:
1. Lumuri belut dengan air jeruk nipis dan garam. diamkan 15 menit.
2. Goreng belut hingga kering kecoklatan.
3. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan petai dan cabe merah, aduk.
4. Setelah matang masukkan belut goreng dan garam. masak sampai bumbu meresap.
5. Hidangkan dengan sepiring nasi hangat.
Nah Sudah jadi deh…Cepat bukan? Hidangan belut pada resep kali ini juga cocok lho untuk memberikan variasi masakan untuk dihidangkan dengan resep yang lain. Selamat Mencoba…


Tidak ada komentar:

Posting Komentar